Iklan

iklan

Bupati Dan Wakil Bupati Aceh Tamiang Sambut Kunker Pj Gubernur Aceh

Rumohacehnews
Sabtu, Oktober 22, 2022 | Oktober 22, 2022 WIB Last Updated 2022-10-26T05:45:56Z

Aceh Tamiang - Bupati Aceh Tamiang, Mursil, SH, M.Kn bersama Wakil Bupati, Tengku Insyafuddin, ST menyambut kunjungan kerja Pj. Gubernur Aceh, Ahmad Marzuki beserta Istri Ayu Chandra Febiola Nazuar di Pendopo Bupati, Sabtu (22/10/22).

Rombongan Pj Gubernur disambut dengan lantunan pantun dan tepung tawar ciri khas budaya Aceh Tamiang.

Dalam penyambutannya, Bupati Mursil melaporkan sinergisitas seluruh unsur telah terjalin dengan baik. Sebab, jika berbicara mengenai Pemerintah Kabupaten, maka tidak terlepas dari Pemerintah Kecamatan dan Kampung.

Terlebih Camat sebagai pimpinan di Pemerintah Kecamatan memiliki peranan penting dalam pelaksanaan pelayanan terhadap masyarakat, hal ini yang kemudian menjadikan Camat sebagai ujung tombak dalam pelaksanaan tugas-tugas umum pemerintahan serta sebagian urusan otonomi yang dilimpahkan oleh Bupati untuk dilaksanakan dalam wilayah kecamatan

Pada kesempatan ini juga, Mursil menyampaikan permasalahan tanggul yang jebol yang berdampak kepada empat Kampung di wilayah Kampung Rantau Pakam Kecamatan Bendahara. Mursil menerangkan, keempat wilayah tersebut merupakan daerah persawahan yang ketika banjir melanda akan mengganggu perekonomian masyarakat.

“Tanggul itu sudah beberapa kali ditinjau Pak, namun belum juga dibangun. Sayang, ketika banjir, padi masyarakat terendam dan itu menyebabkan gagal panen. Jadi perekonomian masyarakat pun terganggu”, terang Mursil.

Selain itu, Mursil juga menjelaskan keadaan Stadion Aceh Tamiang yang telah delapan tahun mangkrak (terhenti) pembangunannya tanpa titik terang meskipun telah beberapa kali diusulkan. Tidak hanya itu, Mursil juga meminta pembangunan lanjutan jalan Provinsi menuju Perbatasan Aceh Timur.

“Semoga kunjungan Bapak Pj Gubernur di Bumi Muda Sedia dapat membawa kemajuan bagi pembangunan di Aceh Tamiang”, sampainya.

Pj Gubernur Aceh, Achmad Marzuki menyampaikan terima kasih atas penyambutan yang luar biasa.

“Mohon maaf telah merepotkan bapak dan Ibu sekalian di hari libur seperti ini. Saya tidak menyangka sambutannya sebesar ini. Saya menyangka hanya rapat dengan Pak Bupati, Wakil Bupati dan para Camat saja, yernyata ada penyambutan seperti ini. Sekali lagi, mohon maaf dan terima kasih atas sambutannya,” imbuh Pj Gubernur.

Untuk diketahui bersama, ini merupakan kunjungan pertama Achmad Marzuki, setelah dirinya dilantik sebagai Pj Gubernur Aceh oleh Menteri Dalam Negeri, pada 6 Juli lalu.

Usai penyambutan, Pj Gubernur bersama Bupati dan seluruh unsur Forkopimda Aceh Tamiang menggelar pertemuan terbatas, membahas penguatan sejumlah program pembangunan yang sedang dan akan berjalan.

“Bangun kesamaan persepsi seluruh pemangku kebijakan di Aceh Tamiang terhadap seluruh program pembangunan yang saat ini sedang dijalankan Pemerintah. Seluruh program pembangunan harus dijalankan dengan prinsip kebersamaan, mulai dari stunting, inflasi dan penanganan kemiskunan serta sejumlah prihram lainnya,” kata Gubernur, usai rapat terbatas.

Ketua TP-PKK Aceh Tamiang pun turut mengadakan rapat terbatas besama Ketua Tp-PKK Kabupaten dan Kecamatan. Usai menggelar rapat, rombongan juga mengunjungi gallery Dekranas guna melihat mesin dan kain tenun songket motif khas Aceh Tamiang.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bupati Dan Wakil Bupati Aceh Tamiang Sambut Kunker Pj Gubernur Aceh

Trending Now

Iklan

iklan