Iklan

iklan

Sekda Aceh Tamiang Serahkan 93 SK Kenaikan Pangkat dan Pensiun PNS Aceh Tamiang

Rumohacehnews
Sabtu, September 04, 2021 | September 04, 2021 WIB Last Updated 2022-10-05T01:38:18Z

Rumohacehnews.com, Aceh Tamiang – Sekretaris Daerah Aceh yang diwakili oleh Asisten Administrasi Umum, Dr. Iskandar, Ap dan didampingi oleh Sekretaris Daerah Aceh Tamiang, Drs. Asra menyerahkan sebanyak 93 SK Kenaikan Pangkat dan Pensiun PNS di Halaman Kantor Bupati Aceh Tamiang, Sabtu, (04/09/21).

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Kepala BKPSDM melalui Sekretaris BKPSDM, Jumlah ini terdiri dari 3 SK Pensiun, 27 SK Guru SMA/SMK/SLB, 32 SK Guru SD/SMP, 6 SK Tenaga Kesehatan, dan 25 SK Administrasi Lainnya.

Secara keseluruhan, total SK se-Aceh yang dibagikan pada periode ini sebanyak 3.103 dengan TMT (Terhitung Mulai Tugas) 1 Oktober 2021.

Meskipun dalam masa Pandemi, pembagian langsung SK dari Sekda Aceh kepada individu ASN yang naik pangkat dan pensiun harus tetap dilakukan. Sebab ini merupakan bentuk reformasi birokrasi di lingkungan Pemerintah Aceh dengan tujuan mempercepat penerimaan SK, memotong birokrasi yang berbelit, memudahkan ASN, dan menghindari praktik pungli oleh oknum tertentu.

Selain itu, diakhir kegiatan penyerahan SK, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Dr. Ilyas memberikan bantuan sebanyak 10 ribu lembar masker kepada Dinas Kesehatan Aceh Tamiang dan 8 ribu lembar masker kepada RSUD Aceh Tamiang.

Turut menyaksikan rangkaian kegiatan Kepala Biro Organisasi Sekda Aceh Daniel Arca, AKS, M. Si, Kadis BPBD Kab. Atam Syahri, SP., Direktur RSUD Atam dr. Andika Putra Sa, Sp. PD, Kabid Mutasi dan Kepangkatan Dinas BKPSDM Kab. Aceh Tamiang Yuan Ardi, ST, M. Kom., dan Kabag Humas Setdakab Aceh Tamiang, Azwanil Fakhri, SST, M.I.Kom.

Acara berlangsung singkat, padat dan tetap menerapkan protokol kesehatan. Seluruh pihak yang terlibat tetap menggunakan masker dan sarung tangan guna menutuskan mata rantai penyebaran virus Covid-19.

Laporan: DM
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sekda Aceh Tamiang Serahkan 93 SK Kenaikan Pangkat dan Pensiun PNS Aceh Tamiang

Trending Now

Iklan

iklan